PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN PROBLEM BASED LEARNING UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR PESERTA DIDIK MATA PELAJARAN MATEMATIKA SMP NEGERI 13 SURABAYA

Authors

  • Prisa Tri PPG Prajabatan, Universitas Wijaya Kusuma Surabaya
  • Fatkul Anam Pendidikan Profesi Guru Universitas Wijaya Kusuma Surabaya
  • Sri Suharti

Abstract

Hasil belajar peserta didik kelas VII SMP Negeri 13 Surabaya tahun 2022/2023 masih rendah karena penyampaian materi didominasi metode ceramah guru kurang mengaitkan materi dengan permasalahan nyata. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar peserta didik kelas VII melalui model PBL di SMP Negeri 13 Surabaya. Penelitian ini menggunakan desain penelitian tindakan kelas yang dilakukan dalam dua siklus. Setiap siklusnya terdiri dari empat tahap, yaitu perencanaan tindakan observasi, dan refleksi. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui tes (tes formatif) dan non tes (observasi). Hasil penelitian pada siklus I, nilai tes peserta didik masih belum mencapai nilai KKM 80 dan rata-rata masih dibawah standar nilai matematika. Pada siklus II hasil tes formatif peserta didik mengalami peningkatan yang signifikan dan semua bisa melampaui batas nilai KKM. Dapat disimpulkan bahwa model PBL dapat meningkatkan hasil belajar peserta didik dalam pembelajaran matematika kelas VII SMP Negeri 13 Surabaya.

Downloads

Published

2023-07-31

Issue

Section

Articles

How to Cite

[1]
“PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN PROBLEM BASED LEARNING UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR PESERTA DIDIK MATA PELAJARAN MATEMATIKA SMP NEGERI 13 SURABAYA”, JMER, vol. 2, no. 1, pp. 17–22, Jul. 2023, Accessed: Jan. 22, 2025. [Online]. Available: https://journalng.uwks.ac.id/jmer/article/view/93

Most read articles by the same author(s)